Powered By Blogger

Sabtu, 29 November 2014

Mengenal Jenis Truk di indonesia

Truk merupakan sebuah kendaraan transportasi yang juga masuk kategori alat berat. Truk adalah kendaraan angkutan jalan raya dengan spesifikasi tertentu yang dipergunakan untuk mengangkut barang dalam ukuran besar dan berat. Sebagai kendaraan berat, truk harus memenuhi persyaratan dalam rancang bangun sesuai dengan sertifikat rancang bangunnya.  Dengan demikian, ketika menentukan karoseri untuk sebuah truk tidak bisa sembarangan. Hal ini diatur dengan mempertimbangkan masalah keselamatan baik pengendara, barang yang dibawa maupun sesame pengendara di jalan raya.
Truk sebagai alat angkut memiliki daya angkut maksimal yang diijinkan. Daya angkut setiap truk dipertimbangkan berdasarkan beberapa variabel antara lain kekuatan ban, jumlah ban, muatan sumbu, jumlah sumbu dan daya dukung jalan. Maka jika daya dukung jalan sebuah truk memungkinkan, maka daya angkut maksimal truk semakin bertambah sesuai dengan jumlah sumbu. Semakin banyak jumlah sumbunya, semakin besar pula daya angkutnya.
Sebagai alat angkut, truk dianggap lebih ekonomis dan efisien dalam memindahkan barang dari satu tempat ke tempat yang lain. Adapaun  jenis truk yang terdapat di Indonesia ialah
  • Truk tangki
Jenis truk yang satu ini biasa digunakan untuk mengangkut benda – benda cair seperti air, cairan kimia, bahan bakar minyak hingga bahan jens gas. Kendaraan ini biasa digunakan perusahaan atau industri. Untuk menjaga kestabilan truk, ban yang digunakan pada kendaraan atau alat berat ini cukup banyak dan besar. Bagian dalam tangki bahkan dibagi ke dalam beberapa kompartemen yang dipisahkan dengan sekat – sekat untuk menjaga kestabilan truk. Daya angkut truk tangki bervariasi dari beberapa ribu liter hingga puluhan ribu liter. Untuk mesin biasanya truk jenis ini mengusung mesin yang bertenaga sedang. Truk tangki juga biasanya dikemudikan dengan hati – hati dengan kecepatan tak lebih dari 80 km/jam.
  • Truk boks
Jenis truk di Indonesia ini sering dipakai untuk bisnis ekspedisi, distribusi serta pengiriman barang antar daerah. Truk ini hadir dengan suatu box yang biasanya terbuat dari baja atau aluminium di bagian belakang. Dengan adanya box ini, barang yang dikirim akan terlindung dari hujan dan angin hingga tangan – tangan jahil. Truk ini ada yang model sedang dan model kecil tergantung kebutuhan perusahaan. Truk ini memiliki mesin yang bertenaga dan dipacu kecepatan tinggi untuk mengejar target pengiriman barang.
  • Truk Tronton
Jenis truk berikutnya terbilang memiliki dimens yang besar. Sesuai dengan ukurannya yang besar, truk ini biasa dipakai untuk mengangkut  barang – barang dengan bobot hingga ratusan ton. Saat ini, ada pula truk tronton dengan ukuran sedang. Beberapa truk tronton dengan bak besi memiliki sistem hidrolik untuk memudahkan bongkar muat. Untuk dimensi yang lebih besar, ada pula jenis dump truk. Dump truk biasa digunakan diarea pertambangan, Kapasitas angkut dump truk bisa mencapai ratusan ton karena mengangkut barang tambang. Karena kinerjanya yang berat, maka mesin pun sangat bertenaga.
  • Truk peti kemas
Jenis truk di Indonesia ini bisa disebut juga truk trailer. Truk ini dirancang untuk menarik barang bukan mengangkut barang. Truk ini biasanya hanya berupa kepala truk dengan tambahan gandengan boks peti kemas dibagian belakang. Truk ini memiliki dimensi cukup panjang. Truk ini menjadi kendaraan logistik yang banyak dipilih berbagai perusahaan.
Jenis truk di Indonesia tersebut menjadi alat transportasi dan alat angkut yang sering ditemui atau digunakan. Semoga ini bermanfaat.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar